Rajut Kebersamaan, Binmas Polres Mataram Laksanakan Safari Kamtibmas Ajak Warga Jaga Kondusifitas


Silaturahmi itu perbuatan terpuji dan diperintahkan Allah SWT. Ini sebagai bukti kemuliaan jiwa, kebaikan hati dan rasa cinta kasih kepada sesama. Sebaliknya memutus silaturahmi dapat menghilangkan keberkahan dan persatuan dan kedengkian yang akhirnya dapat memutus persaudaraan yang awalnya harmonis berubah menjadi pertengkaran.
 

BidikNews,Mataram-Demikian Kasat Binmas Kompol Tauhid SH saat mewakili Kapolresta Mataram Kombes Pol Mustofa, SIK,MH., dalam rangka melaksanakan safari Kamtibmas di sejumlah tempat ibadah di wilayahy hokum Kota Mataram. Salah satunya di Masjid Riyadussalihin Desa Golong Narmada, Lombok Barat, pada Jum’at (16/09) kemarin.

Kunjungan Kasat Binmas Kompol Tauhid SH di Masjid tersebut dalam rangka safari kamtibmas yang dirangkaikan dengan penyerahan bahan bangunan berupa 30 sak semen kepada pengurus masjid.

Diawali dengan shalat Jum’at berjamaah dengan seluruh warga dan tokoh masyarakat setempat Kasat Binmas Kompol Tauhid SH beserta rombongan melakukan dialog dalam rangka mempererat tali silaturahmi dengan warga masyarakat.

Dalam dialog yang diselenggarakan usai shalat Jum’at, Kasat Binmas Polresta Mataram, Kompol Tauhid SH mengajak seluruh warga masyarakat untuk sama-sama memelihara Kondusifitas Kamtibmas di lingkungan masyarakat.

“Ini merupakan tugas kita semua, bukan saja tugas orang tua dan bapak-bapak saja tetapi tugas semua termasuk ibu-ibu dan seluruh pemuda,”jelasnya.

Kasat Binmas Kompol Tauhid SH, bersama tokoh agama dan tokoh masyarakat dalam sebuah kesempoatan terkait pentingnya kamtibmas bagi warga masyarakat

“Peran kita sebagai orang tua dari keluarga kita harus selalu mengontrol untuk dipastikan seluruh anggota keluarga tidak melakukan hal-hal yang dapat mengakibatkan dampak buruk kepada diri dan masyarakat kita,”ucapnya.

“Apakah itu perkelahian, tindak pidana ataupun terlibat narkoba. Ini harus kita pastikan bahwa keluarga kita tidak melakukan hal-hal tersebut dengan cara menjaga, mengontrol seluruh keluarga,”terangnya.

Jika semua kita berlaku demikian, maka akan dipastikan Kondusifitas Kamtibmas di lingkungan kita akan terjaga dengan baik.

Kompol Tauhid SH juga berharap bila terjadi sesuatu yang mengganggu ketenangan masyarakat maka segera laporkan kepada Bhabinkamtibmas yang berada di lingkungan masing-masing.

Dikahir silaturrahmi tersebut Kompol Tauhid SH beserta rombongan  saling bersalam- salaman dalam bingkai kasih sayang dan kebersamaan yang indah, sekaligus membuktikan bahwa kehadiran Polisi ditengah  masyarakat sangat diperlukan sebagai pengayom, pelindung dan pelayan.

Pewarta: Tim BidikNews. Editor: BN-007

0 Komentar