Adlan H.Umar, Calon Dewan Lewat Partai Ummat, Jika Terpilih Tak Ingin Merangkai Dusta


BidikNews, Bima,NTB
- Sosok Adlan H. Umar dapat dibilang bukan orang baru di nunia politik sebagai politisi local. Ditengah masyarakat  Ia juga dikenal sebagai pribadi yang sangat familiar. Maka tak heran jika keuarga sahabat serta kerabat dan tetangga mengharapkan dirinya untuk menjadi wakil rakyat di kabupaten Bima pada pemilu 2024 mendatang.

Keinginan masyarakat di daerah pemilihan (Dapil) 6 meliputi, Kecamatan Wawo, Lambitu, Palibelo, Belo dan Kecamatan langgudu sangat beralasan, karena figur Adlan H. Umar dinilai masyarakat yang mengenal dan yang dikenalnya sebagai sosok pribadi yang tak ingin merangkai dusta ketika amanat dipercayakan kepadanya.

Adlan H. Umar juga hadir sebagai salah satu kandidat caleg di dapil tempat ia berdomisili bukan tanpa alasan.  Ditengah pergumulan kepentingan yang kian mendera, ia berkeyakinan dengan sebuah janji tulus untuk hadir menggenggam kepercayaan tanpa harus melukai perasaan masyarakat yang memberikan amanah kepadanya.

Adlan H. Umar dimata masyarakat merupakan pribadi yang santun dan bersahaja, ditengah kesibukannya, ia kerap aktif dalam kegiatan sosial masyarakat. Sehingga sebagian besar masyarakat di daerah pemilihan itu pun akan bersama membantu seorang Adlan untuk tampil sebagai salah satu dari sederet panjang para politisi yang ikut menjadi calon wakil rakyat di Kabupaten Bima.

Adlan yang kini berada dibawah naungan partai Ummat akan tampil sebagai pribadi yang sederhana sebagaimana kesederhanaan yang selalu melekat kuat dalam dirinya. 

Meski demikian Adlan sangat menyadari, sebagai manusia biasa dirinya tentu memilki banyak kekurangan. Akan tetapi kekurangan yang ada pada diri Adlan tidak pernah melukai serta mencibir perasaan orang lain. Jika pun ada yang dirasa membuat hati orang lain terluka ia pun tak sungkan untuk secepatnya meminta maaf.

Apa yang medorong Adlan hadir dalam kompetisi di pesta demokrasi sebagai calon legislatif pada pemilu 2024 mendatang.? 

Sangat sederhana tetapi ada banyak makna yang terpatri dalam diri Adlan H. umar. Ia mengaku tak ingin muluk-muluk menjanjikan sesuatu jika dirinya di percaya sebagai wakil rakyat, Ia hanya ingin agar masyarakat dapat tenang dan nyaman dalam berusaha. Ia akan melakukan agar bagaimana petani dapat berusaha di sawah dan ladang dengan baik tanpa kekurangan bibit dan pupuknya. 

Kemudian bagaimana para pedagang bakulan dn pedang perkiosan agar usahanya terus berkembang, kemudian bagaimana para UMKM dapat menjalankan usahanya dengan menghasilkan banyak produk, begitu pula dengan usaha perbengkelan dan pengrajin meubel mapun para tukang service elektronik dapat memilki peralatan yang memadai sehingga usaha serta kreatifitas mereka bisa berjalan seiring dengan perkembangan tehnologi yang semakin canggih. 

Selain itu ia juga ingin membangkitkan semangat generasai muda untuk berinovasi agar menjadi generasi memilki skill serta keahlian yang trampil dengan melibatkan mereka pada diklat-diklat yang disediakan pemerintah.


Semua itu, menjadi catatan penting seorang Adlan H. Umar dalam merangkai niat sucinya bersama partai Ummat ketika dirinya di ijinkan Allah untuk menjadi wakil rakyat. Meski demikian iktioar dan do`a tak ia lupakan meski harus bergumul dengan para kompetitor politisi lainnya yang memilki banyak kelebihan.

Dengan semangat seluruh keluarga, tetangga serta sahabat, Adlan tak ingin kehilangan kesempatan, Ia akan selalu hadir sekaligus memberikan keyakinan bahwa dirinya tak ingin merangkai dusta yang dapat menoreh luka pada setiap diri warga masyarakat.

Ia pun berharap kepada seluruh warga masyarakat di Daerah Pemilihan (Dapil)  nya agar hubungan silaturrahmi yang terjalin baik selama ini untuk terus dijalin semata-mata mengharap ridhonya Allah. 

Pada kesempatan ini pula Pria kelahiran Desa Teke Kecamatan Palibelo Kabupaten Bima, NTB ini mengharapkn do`a kepada keluarga tetangga serta sahabat dan masyarakat semoga apa yang menjadi hajat bersama ini di ijabah oleh yang Maha Penentu segala Ketentuan.

Pewarta: Dae Ompu


0 Komentar