Gubernur NTB Hadiri Penutupan Pemantapan Nilai-Nilai Kebangsaan Lemhanas RI


BidikNews,Mararam
- Gubernur NTB, Dr. H. Zulkieflimansyah menghadiri Upacara Penutupan Pemantapan Nilai-Nilai Kebangsaan bagi Birokrat, Akademisi, Tokoh Masyarakat, Organisasi Profesi, TNI dan Polri di Mataram, Selasa (21/3/2023).

Acara yang diinisiasi  Lembaga Ketahanan Nasional Republik Indonesia (Lemhannas RI) tersebut, Gubernur NTB mengucapkan  terimakasinya karena telah memilih NTB sebagai salah satu sasaran pelatihan. 

"Terimakasih telah memilih NTB sebagai venue kegiatan yang luar biasa ini," ungkap Bang Zul, sapaan Gubernur.

Kominfotikntb dalam rilisnya menyebutkan, kegiatan Pemantapan Nilai-nilai Kebangsaan digelar dari tanggal 14-21 Maret 2023. Gubernur Lemhanas RI, Andi Widjajanto, saat pembukaan acara dimaksud mengatakan, kegiatan yang digelar pihaknya itu bertujuan untuk memberikan penguatan nilai kebangsaan pada setiap jejaring instansi di Provinsi NTB baik akademi, TNI Polri, birokrasi, tokoh masyarakat dan instansi lainnya.

"Penguatan nilai kebangsaan ini merupakan cara untuk menghadapi tantangan perkembangan zaman kedepannya. Sekaligus sebagai penguatan nilai kebangsaan bagi calon para pemimpin Indonesia ke depan," ungkapnya. 

Lemhannas RI, adalah Lembaga Pemerintah Non Kementerian Indonesia yang bertugas melaksanakan tugas pemerintahan di bidang pendidikan pimpinan tingkat nasional, pengkajian strategik ketahanan nasional dan pemantapan nilai-nilai kebangsaan. 

Pewarta: Tim BidikNews



0 Komentar