Kepala DPM-PTSP Provinsi NTB, Ir. H. Mohammad Rum, MT |
Masyarakat NTB telah melewati masa dua tahun lebih hidup dengan pandemi covid19, Bukan berarti rakyat NTB pesimis akan tetapi memiliki semangat bangkit, sehat, dan optimis, untuk bersatu bekerja sama mencari yang terbaik menjadi satu kekuatan. Hasilnya pun terlihat ketika nilai investasi mengalir deras hingga tembus angka 7,8 Triliun rupiah masuk ke NTB pada Triwulan I tahun 2023.
BidikNews,Mataram,NTB – Nilai investasi yang cukup fantastis tersebut terungkap setelah Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM-PTSP) Provinsi NTB mencatat capaian realisasi investasi pada tiga bulan pertama (triwulan I) tahun 2023. Capaian ini juga disebut sebagai angka paling tinggi dalam sejarah investasi di daerah ini.
Hal tersebut di akui Kepala DPM-PTSP Provinsi NTB, Ir. H. Mohammad Rum, MT kepada wartawan di Mataram. Ia menyebut realisasi investasi triwulan I tahun 2023 ini tembus Rp7,8 triliun. Biasanya, catatan investasi triwulanan di awal tahun selalu dibawah Rp5 triliun.” Kata H.Muh.Rum.
Kepada wartawan H.Muh.Rum mengungkapkan, usai pendemi covid-19, investasi di NTB melonjak tajam. Meskipun saat covid juga kata Rum, pengaruhnya juga tak terlalu besar, apalagi tidak ada covid,” ujarnya bangga.
Tingginya capaian investasi di NTB pada awal tahun 2023 ini kata H.Muhammad Rum didukung adanya kegiatan investasi untuk infrastruktur pendukung pembangunan smelter di Kabupaten Sumbawa Barat. Realisasi investasinya sebesar hampir Rp4 triliun.
Kemudian yang kedua realisasi investasi di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika sebesar Rp2 triliun. Selain itu adalah realisasi investasi dari kegiatan eksplorasi potensi pertambangan di Dompu oleh PT. Sumbawa Timur Mining (STM), dan juga pada tempat lain kata Rum, raelisasi PT. ESL di Sekaroh (Lombok Timur) sudah berjalan, serta investasi –investasi lainnya,” Bebernya
Melihat realisasi investasi saat ini, Kata M.Rum, dirinya sangat meyakini, target investasi sebesar Rp22,28 triliun di NTB tahun ini bisa diwujudkan. Yang terpenting menurutnya, kondusivitas di daerah senantiasa dijaga. Lebih-lebih pada momentum tahun politik ini.” Katanya mengingatkan.
Ia juga berharap selama tahun 2023 ini tidak ada gejolak politik yang berdampak pada pertumbuhnan realisasi investasi di daerah ini. Karena gejolak politik ini menurut Kadis DPMPTSP NTB ini lebih kuat dampaknya dibandingkan covid,” katanya.
Untuk mengantisipasi terjadinya berbagai kemungkinan turbulence karena tahun politik, Muh. Rum mengimbau kepada seluruh lapisan masyarakat agar bersama-sama menjaga kenyamanan masyarakat dan daerah sehingga tercipta suasana yang kondusif yang pada gilirannya pertumbuhan ekonomi pada semua leading sector dapat berjalan dengan baik.
Berpolitiklah dengan santun agar tidak mengganggu kenyamanan investasi di NTB sehingga sektor-sektor lain yang sedang tumbuh di daerah dapat berjalan baik. Sebab apa gunanya berpolitik kalau ekonomi tidak baik,” Kata H.Muhammad Rum.
Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM-PTSP) Provinsi NTB, Ir. H. Mohammad Rum, MT berpose bersama seluruh jajarannya. |
Kepada wartawan juga Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM-PTSP) Provinsi NTB, Ir. H. Mohammad Rum, MT juga membeberkan, bahwa, Realisasi investasi di NTB selama tahun 2022 mencapai Rp21,606 triliun dari Januari hingga Desember. Realiasi investasi tahun lalu juga melampaui target nasional dari BKPM RI sebesar Rp18,5 triliun dan target dalam RPJMD sebesar Rp15,4 triliun pada tahun 2022.
Dijelaskannya, terdapat tiga besar realisasi investasi tahun 2022 berdasarkan lokasinya dari Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN) adalah Kabupaten Sumbawa Barat sebesar Rp11,57 triliun. Kota Mataram sebesar Rp1,19 triliun dan Kabupaten Lombok Tengah sebesar Rp360 miliar.
Untuk Penanaman Modal Asing (PMA), realisasi terbesar ada di Kabupaten Dompu sebesar Rp3,21 triliun, Kabupaten Sumbawa Barat Rp3,21 triliun. Dan Kota Mataram Rp406 miliar.
“Tentunya, dengan terus mengalir investor masuk di wilayah kita tentunya telah memunculkan hasil yang gemilang bagi perkembangan investasi bagi pertumbuhan perekonomian NTB.” tutup Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM-PTSP) Provinsi NTB, Ir. H. Mohammad Rum, MT
Pewarta: Tim BidikNews
0 Komentar