Petugas Pantarlih Kelurahan Pagutan Barat Kota Mataram berpose bersama usai dilantik dan pengambilan sumpah di Sekretariat PPS.
BidikNews, Mataram, NTB - Untuk mensukseskan Tahapan Pesta Demokrasi berjalan dengan aman , lancar dan damai tahun 2024, maka dilakukan pelantikan Petugas Pemutakhiran Data pemilih (Pantarlih) di tingkat kelurahan Pagutan Barat kecamatan Mataram Kota Mataram pada Minggu,(12/2/23).
Pelantikan Petugas Pantarlih dipimpin langsung ketua Panitia Pemungutan Suara Kelurahan Pagutan Barat, Hasan Wajedi sekaligus mengambil sumpah serta penanda tanganan Pakta integritas.
Adapun peserta yang hadir pada kegiatan tersebut, KPU Kota Mataram, Lurah Pagutan Barat, Para Kepala Lingkungan, tokoh masyarakat, panwascam, utusan PPK serta stechkolder kelurahan Pagutan Barat serta lainnya.
Dalam arahannya ketua Panitia Pemungutan Suara Kelurahan Pagutan Barat, Hasan Wajedi mengatakan,” silahkan bekerja dilapangan dengan penuh semangat dan tanggungjawab,jaga netralitas dan integritas, kalau ada masalah dilapangan jangan sungkan menghubungi saya, sebesar apapun itu permasalahan pasti ada solusinya,” kata Hasan Wajedi.
Acara dilanjutkan dengan pengambilan sumpah dipimpin ketua PPS Hasan Wajedi, dan dilanjutkan dengan foto bersama seluruh peserta yang hadir.
Dikelurahan Pagutan Barat tercatat sebanyak 30 orang petugas Pemutakhiran Data Pemilih dinyatakan terpilih secara restrukturisasi pemetaan tempat pemungutan suara untuk pemilu tahun 2024 yang dituangkan dalam berita acara pleno nomor:10/PP.05.1-BA/83127/2023 tanggal 10 Februari 2023.
Adapun rangkaian acara pelantikan serta pengambilan sumpah petugas pantarlih kelurahan Pagutan Barat sebagai berikut,
- -Pembukaan
- -Menyanyikan lagu Indonesia Raya
- -pembacaan surat keputusan
- -pembacaan sumpah pantarlih
- -pembacaan pakta integritas
Pada kesempatan tersebut, Ketua PPS Pagutan Barat, Lurah Pagutan Barat. serta Ketua KPU Kota mataram masing-masing memberikan kata sambutan. Kemudian acara sacral yang penuh hikmat tersebut diakhiri dengan Doa.
Usai dilantik dan pengambilan sumpah, Pada sore harinya jam 16.00 dilakukan Bimbngan Teknis bertempat di secretariat PPS Pagutan Barat dan dilanjutkan dengan Apel bersama yang dilaksanakan di Kantor Kecamatan Mataram Kota Mataram,NTB.
Pewarta : Nia
0 Komentar