BidikNews.net,Mataram,NTB - Kebersihan pangkal dari iman. Sepekan menjelang Ramadhan 1446 H/ 2025 M, warga Lingkungan Griya Pagutan Indah (GPI) Kelurahan Pagutan Barat Kota Mataram Provinsi NTB menggalang kerja bakti membersihkan Masjid pada hari Minggu (23/2/25) disekitar bagian dalam dan area Masjid Al Achwan.
Panatauan media ini warga Muslim lingkungan Griya Pagutan Indah berbondong-bondong melaksanakan kerja bakti membersihkan Masjid Jami Al Achwan yang berada ditengah-tengah komplek BTN Griya Pagutan Indah tersebut.
Pembersihan ini meliputi hampir semua yang ada seperti lantai Masjid, tempat wudhu, alat pendingin, debu-debu yang menempel ditembok serta fasilitas seperti keran air tempat wudu, dan lampu penerangan maupun alat pengeras suara di masjid Al Achwan
Pengurus Takmir Masjid Al Achwan Griya Pagutan Indah nampak ambil bagian dalam kegiatan kerja bhakti itu, antara lain Imam Masjid Drs. H. Muhammad Nasikhin, M. Ag, Prof. DR. H. Ahmad Amir Aziz, Drs. H. Zaenal, Ir. H. Rivai dan H. Chamim Tohari serta Panitia Ramadhan H.Umar H.Usman,S.Pd dan tokoh agama dan tokoh masyarakat lainnya.
Tampak hadir sejumlah ketua-ketua RT dan masyarakat umum lainnya turut serta dalam kegiatan kerja bhakti menyambut datangnya Bulan yang dinanti oleh seluruh umat muslim diseluruh dunia.
Imam Masjid Al Achwan Drs. H. Muhammad Nasikhin, M.Ag dalam kesempatan itu mengatakan, bulan Ramadan adalah bulan suci, bulan yang diagungkan oleh setiap Muslim. Oleh karena itu, wajar jika warga menyambutnya dengan penuh kegembiraan, dengan melakukan bersih-bersih termasuk lingkungan Masjid.
“Menyambut bulan suci Ramadan, selain mempersiapkan mental, fisik dan kesehatan, juga kebersihan tempat ibadah harus diperhatikan sehingga dapat khusuk beribadah,” kata Ustadz HM. Nasikhin.
“Bersih-bersih masjid ini, berharap Allah memberikan rahmat kepada kita semua, sebab yang dibersihkan itu merupakan rumah Allah.” Lanjut Dosen Pengajar di UIN Mataram itu.
Pada kesempatan yang sama Drs.H. Zaenal mengatakan bahwa kerja bhakti seperti saat ini telah berlangsung sejak lama sebagai bentuk kesiapan dalam menyambut Ramadan.
"Menjaga kebersihan masjid merupakan bagian dari ibadah. Ini juga menjadi cara kami dalam menyambut bulan suci dengan hati yang bersih," ujar Drs. H. Zaenal.
Diharapkan, tradisi kerja bhakti ini terus terjaga dan semakin mempererat silaturahmi antarwarga, terutama menjelang bulan penuh keberkahan, dan tujuan utama kami adalah memastikan kenyamanan para jamaah dalam beribadah, Itu yang terpenting," ujar H. Zaenal.
Prof. DR.H. Ahmad Amir Azizs disela-sela kerja bhakti kepada media ini menuturkan, kegiatan seperti ini sudah menjadi prioritas bagi umat Islam di GPI khususnya dan umat islam seluruh dunia umumnya untuk menyambut datangnya Ramadhan dengan riang gembira, hati yang suci, sehingga lingkungan masjid dan rumah pun harus bersih," jelasnya.
Selain itu, jika masjid bersih masyarakat yang melakukan ibadah seperti sholat lima waktu, sholat tarwih dan tadarusan dikala ramadhan nanti merasa nyaman.” Ujar Guru Besar UIN ini dengan nada datar.
Sejumlah warga muslim pun mengungkapkan bahwa disini (di Masjid Alchwan) sudah menjadi tradisi, setiap kali mau puasa atau acara-acara besar keagamaan yang terfokus di Masjid, kami selalu gotong royong. Untuk itu tahun 2025 ini pun kami melaksanakan kegiatan seperti ini.” Ujar salah satu warga yannga turt dalam kerja bhakti.
Diharapkan, tradisi gotong royong ini terus terjaga dan semakin mempererat silaturahmi antarwarga, terutama menjelang bulan penuh keberkahan,” kata Mantan Kaling GPI, Indra Gunawan.
0 Komentar